Love is Service

Love is Service

Senin, Oktober 29, 2012

I'm not your first love, But I'm your last.. :)

Baru-baru ini saya menyaksikan sebuah video di youtube, sangat menyentuh hati, dan membuat saya berkata "WAWWW" setelah melihatnya.. :)

Video itu mengingatkan saya bahwa, dalam hidup ini, dalam kisah percintaan setiap orang pastinya membutuhkan proses..

Proses dimana mencari yang terbaik diantara yang terbaik.
Siapa pasangan kita nantinya? Pasangan yang seperti apa yang akan kita dapatkan?
Seperti apa sifatnya, sikapnya, kepribadiannya nanti? Apakah kita dapat mengimbanginya?
Apa kita dapat menerimanya apa adanya? 
Apa kita mampu menjadi yang terbaik untuknya juga? 

Semua butuh proses, semua butuh pendalaman dan pendekatan yang mendalam untuk dapat mengenal satu sama lain... 

Lalu bagaimana kita tahu, bahwa dia adalah yang terakhir bagi kita?
Kadang terlintas pertanyaan, saat sudah menjalani hubungan dengan seseorang, dan hubungan semakin kuat, hingga akan berlanjut ke jenjang yang lebih serius yaitu pernikahan. Terkadang timbul pertanyaan yang menginginkan kita untuk meyakinkan, "Apakah dia orangnya?", "Apakah saya akan menjalani hari-hari saya kedepannya dengan orang ini?", "Apakah dia orang yang terakhir bagi saya?", "Dengan cara apa saya dapat meyakinkan hati ini bahwa saya tidak salah memilih?"

Pernahkah terlintas dalam benak kalian, saat kalian mencintai seseorang, kalian menjadi rela melakukan apa saja asalkan dapat bersama dengan orang tersebut. 

Membayangkan "SATU NAMA", "SATU WAJAH", "SATU ORANG" yang akan menjadi pendamping hidup kita sampai akhir nanti.. 

Membayangkan kalau kita jadi istri/suaminya akan bagaimana... 
Membayangkan kalau kita hidup dalam satu rumah dengannya akan seperti apa...
Membayangkan ketika harus tidur dengannya sepanjang waktu, melewati hari demi hari hanya bersamanya...
Membayangkan nantinya harus melewati berbagai persoalan dalam rumah tangga bersamanya...
Membayangkan mempunyai anak dengannya...
Membayangkan memasak setiap hari untuknya...
Membayangkan menunggunya pulang dari kerja, lalu melayaninya dengan penuh kasih sayang...
Membayangkan segala-galanya dilalui dengan dia... :)

Satu nama, Yakkk!! Hanya satu nama!! 
Pernahkah kalian seperti itu? Saya pernah loh!! 
Bukan dengan mantan2 saya, tapi hanya dengan orang yang sekarang ini ada di hati saya...
Saya pernah sampai kepikiran akan married dengan orang yang memiliki nama di hati saya ini.. :) 

Saya berpikir, dia bukanlah yang pertama hadir di hati saya... Ya tidak masalah.. Tapi dia adalah yang terakhir di hati saya... Itu baru penting... :) 

Kehadiran seseorang yang menjadi teman hidup di hari akhir akan lebih menggembirakan.. saling menemani dan menyayangi hingga akhir hidup... 

Saya bukanlah yang pertama hadir baginya, tapi saya adalah  yang terakhir yang akan menemani sisa hidupnya... menjalani hari tua bersamanya... 

Begitu banyak kehadiran orang lain, yang datang dan pergi di dalam perjalanan cinta saya, tapi semua itu mengarah hanya pada satu orang yang serba lengkap dan sempurna di mata saya, yaitu KAMU.. 

Dimana saya bisa menerima segala kekurangan kamu, dan menganggap kelebihan kamu adalah bonus bagi saya.. :)

Dimanakah cinta terakhir saya? Apakah dia orangnya yang saya temukan, dan saya sayangi terhitung dari awal tahun ini, yaitu Januari 2012 hingga saat ini.. 

Apakah kamu orangnya? Hmmm... Biar Tuhan Yesus yang tunjukkan jalannya bagi kita... Saya tidak mau berharap dan banyak berimajinasi, biarlah proses hidup saya ini saya jalani dengan sebaik-baiknya.. jika memang benar kamu lah orangnya, cinta terakhir saya, maka saya akan sangat-sangat senang dan beruntung... :) 

Karena SATU NAMA itu adalah namamu... 

I'm not your first love, but I'm your last love.. :D





2 komentar:

  1. you will have an amazing weblog here! would you prefer to make some invite posts on my weblog?

    BalasHapus
  2. Thank you so much for coming and read my blog...

    Give me the link of your blog .. :) Thx..

    BalasHapus